Tabloid Crypto

MEDIA KOMUNITAS CRYPTO

‘Bitcoin Akan Selalu Jadi Emas, Sedangkan Ethereum Perak’, Kata Miliarder . . . .

bitcoin ethereum asian crypto funds huobi 1

Ilustrasi Bitcoin - Ethereum

TABLOID CRYPTO – Di tengah meningkatnya harga Ether ke titik tertinggi pada pekan ini, pengusaha Kevin O’Leary masih optimis Bitcoin akan tetap berada di atas Ether.

Melansir Cointelegraph, Jumat (30/4/2021), pengusaha itu menyebut Ether (ETH) akan selalu jadi nomor 2 bagi Bitcoin, walaupun harganya menyentuh titik kulminasi sepanjang masa. Padahal, harga Bitcoin telah bergejolak selama April, melampaui 64 ribu dolar AS lalu jatuh di bawah 50 ribu dolar AS.

Baca juga : Bukan Bitcoin, Ini Mata Uang Digital yang Cetak Rekor Baru

“Bitcoin akan selalu jadi emas, sedangkan Ethereum akan selalu jadi perak,” ujar O’Leary.

Ia mengatakan, Ether lebih mungkin berfungsi sebagai sistem pelacakan dan pembayaran; namun harga token membuat itu terlalu mahal untuk tujuan saat ini.

Tak hanya itu, ia juga menambahkan, “Investor institusional yang berpindah ke Bitcoin mungkin menjadi kekuatan pendorong di balik aset kripto tersebut.”

Baca juga : Tertarik Investasi Kripto? Ini Istilah Yang Harus Anda Ketahui Dalam Cryptocurrency

O’Leary mengaku memiliki cryptocurrency sejak 2017; ia mengumumkan akan mengalokasikan 3% dari portofolionya ke Bitcoin.

Selain itu, O’Leary juga telah jadi pendukung penambangan kripto berkelanjutan dan menentang koin yang penambangannya tidak etis. Menurutnya, investasi cryptocurrency-nya hanya akan mencakup Bitcoin ‘bersih’, bukan ‘koin darah’.

Sumber : wartaekonomi.co.id

indodax bitcoin indonesia blotspot dot coms